Cara Membuat Isi Kroket Serbaguna, bisa juga untuk risolles

Yuu buat isian kroket serbaguna, selain mudah cara membuatnya simple kok bahan bahannya seperti wortel, buncis, jagung, kentang, sosis ayam, bakso ayam...Di jamin orang rumah pada suka,..


Anak-anak pasti juga pada suka dirumah,yukk dicoba resepnya selamat mencoba.

Bahan-bahan:

  • 1 batang wortel, potong dadu kecil
  • 10 batang buncis, potong kecil
  • 1 bonggol jagung, pipil/sisir
  • 1 buah kentang, potong dadu
  • 2 batang sosis ayam, potong dadu kecil
  • 6 butir bakso ayam, potong kecil
  • 1 batang daun bawang uk, besar, rajang
  • 1 buah bawang bombai, rajang kecil,
  • 6 siung bawang putih, cincang kasar
  • 2 sdm mentega/margarine
  • secukupnya keju, sesuai selera
  • sedikit air
  • 1 bks kaldu bubuk rasa ayam
  • 1 sachet susu kental manis
  • 1-2 sdm tepung terigu

Langkah dan Cara membuat:

  1. Persiapkan bahan yang sudah dipotong
  2. Lalu kemudian cuci bersih
  3. Persiapan bumbu rajang
  4. Tumis mentega
  5. Tumis bawang putih, bawang bombai, daun bawang sampai bawang harum dan wangi
  6. Masukan sayuran, bakso dan sosis ayamnya
  7. Aduk rata, masukan garam, gula, merica, kaldu bubuk rasa ayam
  8. Masukan air secukupnya (boleh diganti air susu uht), masak sayuran sampai cukup empuk.
  9. Masukan susu kental manis, aduk dan koreksi rasanya
  10. Tambahkan keju parut sesuai selera, aduk rata. Jika untuk dipergunakan sebagai isian pastel matikan api. Bahan sudah siap digunakan, tinggal menambahkan telur rebus yang dipotong potong sebagai isiannya. Bisa juga dipakai sebagai topping pizza, roti, dll
  11. Untuk isian kroket, terakhir sesaat sebelum mematikan api, masukan tepung terigu
  12. Aduk cepat, maka sayuran akan menyatu dan terikat (tidak lepas).


Resep





0 Response to "Cara Membuat Isi Kroket Serbaguna, bisa juga untuk risolles"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel