Resep Russian Beef Stroganoff,,Yukkk dicoba bun buat dirumah biar ngak bosen dengan menu yang itu-itu saja

Sejak kuliah di Rusia kurang rasanya kalau gak masak salah satu resep otentiknya. Dan ini salah satu cara cepat & mudah untuk memasak stroganoff. Kalau aslinya stroganoff dimasak menggunakan sour cream , tapi bisa diganti dengan cooking cream dengan takaran yg berbeda.

Yukkk dicoba bun buat dirumah biar ngak bosen dengan menu yang itu-itu saja...Selamat mencoba ya. 





Bahan-bahan:

400 gr Daging sapi
1 sdm Bubuk paprika merah (bubuk cabai merah)
300 gr Jamur kancing (atau jamur apapun)
4 siung Bawang putih
1 buah Buah bombay
150 ml Cooking cream
Secukupnya Garam dan merica
2 sdm Minyak goreng  





Langkah dan Cara membuat:

Potong daging secara memanjang dengan ketebalan sama. Bumbui dengan garam, merica dan bubuk paprika (atau bubuk cabai halus). Tumis selama 1 menit untuk tiap sisinya dengan 1 sdm minyak goreng. Angkat, sisihkan.


Gunakan sisa minyak goreng untuk menumis bawang putih, bawang bombay dan jamur. Tumis selama 5-7 menit hingga jamur mulai layu.

Masukkan kembali daging ke dalam wajan. Bumbui dengan garam dan merica. Aduk rata.

Tahap terakhir tuangakan cooking cream kedalam wajan. Aduk rata, diamkan dengan api sedang selama 3-5 menit. Cicipi dan hidangkan. Sajikan dengan nasi atau pasta.

Oh ya sebagai referensi aja, kalau gak ada cooking cream bisa diganti sama susu uht full cream. Saya rekomendasi yg merk Diamond. Karna itu yg paling mendekati. Trus seasoningnya mungkin jadinya akan perlu ditambah sedikit takarannya.





Resep Farah Qubayla

0 Response to "Resep Russian Beef Stroganoff,,Yukkk dicoba bun buat dirumah biar ngak bosen dengan menu yang itu-itu saja"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel