Resep Mushroom Yakitori (Sate Jamur Tiram) cobain yuk gampang kok
Niat awal mau bikin scallion&mushroom pajeon (korean vegetable
pancake), karna mamaku mau ke pasar jadilah nitip beliin jamur enoki
tapiii pas dateng kenapa dibeliinnya jamur tiram Yaudahlah di bikin
yakitori aja hahaha cobain yuk gampang kok
Kalo mau pake kacang goreng yang dihaluskan boleh banget, cuma cobain deh pake selai kacang. Rasanya sama persis sama bumbu kacang yang di abang sate ayam hehe selamat mencoba
Bahan-bahan:
1/2 kg jamur tiram
30 tusuk sate
3 batang daun bawang besar
2 sdm mentega
Bumbu oles :
4 siung bawang putih (haluskan)
3 siung bawang merah (haluskan)
2 sdt ketumbar bubuk
1 sdt garam
1/2 sdt gula
1 sdt kaldu bubuk
1/2 sdt lada bubuk
2-3 sdm kecap manis (sesuai selera)
1 sdm minyak/mentega cair (aku pake extra virgin olive oil)
Bumbu kacang :
1 sdm selai kacang (aku pake skippy)
4 buah cabe rawit hijau
1/2 buah tomat(potong dadu, hilangkan isinya)
3 sdm kecap manis (sesuai selera)
Langkah dan Cara membuat:
Cuci bersih jamur dan potong ujungnya. Suwir-suwir jamur namun jangan terlalu tipis karna akan susah nanti waktu ditusuk.
Rebus jamur dalam api sedang sebentar saja sekitar 2-3 menit hanya sampai jamur lemas. Tiriskan sampai air benar-benar habis (jika perlu, peras sisa-sisa air jamur sampai kering).
JANGAN BUANG AIR REBUSAN JAMUR. Air rebusan itu adalah kaldu jamur. Kaldu jamur bisa dipakai untuk membuat masakan sebagai pengganti kaldu sapi atau ayam untuk vegetarian seperti aku. Tuang air kaldu ke wadah, tunggu hingga uap panas hilang. Tutup wadah dan simpan dalam kulkas, kaldu dapat tahan hinggal 1 bulan.
Potong-potong daun bawang kira-kira 2 cm.
Buat olesan : campur bawang merah dan bawang putih yang sudah dihaluskan, tambahkan garam, gula, ketumbar bubuk, lada, kaldu bubuk, minyak, dan kecap manis. Aduk hingga tercampur rata.
Cuci bersih tusuk sate dan keringkan dengan lap.
Tusuk jamur dan daun bawang bergantian. Hati-hati saat menusuk jamur karena jamur agak licin setelah direbus.
Oles bakaran (aku pake grilled pan) dengan mentega dan biarkan cair. Bakar yakitori yang sudah dibuat, oleskan bumbu oles yang sudah dibuat di langkah 5. Balik setiap sisi kurang lebih 5 menit dan oleskan bumbu kembali. Tingkat ke-gosong-an sesuai selera ya.
Angkat yakitori yang sudah matang. Tata di piring.
Buat bumbu kacang : gerus cabe rawit, tambahkan selai kacang dan kecap manis. Aduk rata. Tambahkan potongan tomat (tomat ini untuk mencairkan dan melarutkan bumbu yang sudah dibuat, jadi gausah pake air). Jika suka, tambahkan air perasan jeruk nipis atau limau.
Resep Astri Dyahaloka
Kalo mau pake kacang goreng yang dihaluskan boleh banget, cuma cobain deh pake selai kacang. Rasanya sama persis sama bumbu kacang yang di abang sate ayam hehe selamat mencoba
Bahan-bahan:
1/2 kg jamur tiram
30 tusuk sate
3 batang daun bawang besar
2 sdm mentega
Bumbu oles :
4 siung bawang putih (haluskan)
3 siung bawang merah (haluskan)
2 sdt ketumbar bubuk
1 sdt garam
1/2 sdt gula
1 sdt kaldu bubuk
1/2 sdt lada bubuk
2-3 sdm kecap manis (sesuai selera)
1 sdm minyak/mentega cair (aku pake extra virgin olive oil)
Bumbu kacang :
1 sdm selai kacang (aku pake skippy)
4 buah cabe rawit hijau
1/2 buah tomat(potong dadu, hilangkan isinya)
3 sdm kecap manis (sesuai selera)
Langkah dan Cara membuat:
Cuci bersih jamur dan potong ujungnya. Suwir-suwir jamur namun jangan terlalu tipis karna akan susah nanti waktu ditusuk.
Rebus jamur dalam api sedang sebentar saja sekitar 2-3 menit hanya sampai jamur lemas. Tiriskan sampai air benar-benar habis (jika perlu, peras sisa-sisa air jamur sampai kering).
JANGAN BUANG AIR REBUSAN JAMUR. Air rebusan itu adalah kaldu jamur. Kaldu jamur bisa dipakai untuk membuat masakan sebagai pengganti kaldu sapi atau ayam untuk vegetarian seperti aku. Tuang air kaldu ke wadah, tunggu hingga uap panas hilang. Tutup wadah dan simpan dalam kulkas, kaldu dapat tahan hinggal 1 bulan.
Potong-potong daun bawang kira-kira 2 cm.
Buat olesan : campur bawang merah dan bawang putih yang sudah dihaluskan, tambahkan garam, gula, ketumbar bubuk, lada, kaldu bubuk, minyak, dan kecap manis. Aduk hingga tercampur rata.
Cuci bersih tusuk sate dan keringkan dengan lap.
Tusuk jamur dan daun bawang bergantian. Hati-hati saat menusuk jamur karena jamur agak licin setelah direbus.
Oles bakaran (aku pake grilled pan) dengan mentega dan biarkan cair. Bakar yakitori yang sudah dibuat, oleskan bumbu oles yang sudah dibuat di langkah 5. Balik setiap sisi kurang lebih 5 menit dan oleskan bumbu kembali. Tingkat ke-gosong-an sesuai selera ya.
Angkat yakitori yang sudah matang. Tata di piring.
Buat bumbu kacang : gerus cabe rawit, tambahkan selai kacang dan kecap manis. Aduk rata. Tambahkan potongan tomat (tomat ini untuk mencairkan dan melarutkan bumbu yang sudah dibuat, jadi gausah pake air). Jika suka, tambahkan air perasan jeruk nipis atau limau.
Resep Astri Dyahaloka
0 Response to "Resep Mushroom Yakitori (Sate Jamur Tiram) cobain yuk gampang kok "
Posting Komentar