Resep membuat Pempek Kulit,,Buatnya simpel karena langsung digoreng saja

Buatnya simpel karena langsung digoreng saja, saya memakai resep dari ci xanderkitchen,,goreng dalam minyak panas dengan api sedang cenderung kecil. Minyak jangan terlalu panas agar bagian dalamnya sempat matang

Yuk kreasikan masakan bunda dirumah, Selamat mencoba ya...


Bahan-bahan:

250 gr campuran kulit dan daging ikan yang sudah digiling
3 buah bawang merah dihaluskan
3 buah bawang putih dihaluskan
1 butir telur ayam
Secukupnya garam, gula, merica
1 sdm tepung terigu
150 gr tepung sagu  



Langkah dan Cara membuat:

Daging ikan dan kulit ikan dihaluskan dengan penggigiling

Bumbu yang dihaluskan saya campur dengan telur lalu diblender jadi satu, setelah halus, tuang langsung ke adonan kulit ikan

Aduk rata dengan tangan, beri garam, gula, merica, aduk hingga tidak menggumpal atau berbutir lagi (adonan terasa halus)

Tambahkan tepung terigu, aduk kembali hingga kalis (adonan terasa halus dan menyatu)

Masukkan tepung sagu, aduk pelan saja dengan sendok kayu atau plastik (jangan stainless atau logam) hingga tepung tercampur rata. Ambil sedikit adonan. Goreng. Rasakan bumbunya sudah pas atau belum. Jika sudah pas, ambil adonan secukupnya, bentuk bulat pipih tapi tidak terlalu tipis, goreng dalam minyak panas dengan api sedang cenderung kecil. Minyak jangan terlalu panas agar bagian dalamnya sempat matang

Setelah matang Sajikan




Resep Shyswy Andaki-Kalit

0 Response to "Resep membuat Pempek Kulit,,Buatnya simpel karena langsung digoreng saja"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel