Resep membuat Olahan Rawon Iga Plus Labu Siam sedapppp mantapppp

Kenapa ditambah labu siam? Krn klo daging semua, mahaaaal ciiiin... #KekepDompet
Tp tenang aja, gak akan mengurangi sedapnya
rawon kok, itung2 sekalian biar ada sayurnya gitu (eh..labu siam itu termasuk sayur mayur kan?)
#Rawon ini saya adaptasi dari resepnya mbak hanhanny, dengan penambahan dikit2 nyocokin lidah


Yuukk bun dicoba resepnya, Selamat mencoba..




Bahan-bahan:

  • 500 gr iga sapi (rebus selama 1 jam / dipresto)  
  • 1500 ml air kaldu dari iga sapi 
  • 1 buah labu siam dipotong kotak kotak  
  • minyak goreng untuk menumis bumbu 
  • lengkuas, geprek  
  • 2 lembar daun salam 
  • 2 batang sereh, geprek  
  • 3 lmbr daun jeruk 
  • bumbu yang dihaluskan:  
  • 10 siung bawang merah 
  • 5 siung bawang putih  
  • 2 buah cabe merah besar buang bijinya 
  • 3 butir kemiri  
  • 1 sdt ketumbar 
  • 1/2 sdt jinten bubuk  
  • 5 butir kluwek (cicipi ya, klo dirasa pahit, jgn dipakai, seduh dengan air panas dulu 15 menit) 
  • 2 batang sereh ambil putihnya saja  
  • 2 lembar daun salam 
  • 2 cm lengkuas  
  • 1 cm kunyit 
  • 1 cm jahe  
  • sesuai selera gula, garam, royco sapi 
  • BAHAN PELENGKAP:  
  • Sambal terasi 
  • taoge pendek,  
  • daun bawang cincang 
  • bawang merah goreng untuk taburan  
  • Telur Asin 


Langkah dan Cara membuat:

  1. Tumis bumbu halus beserta lengkuas, daun salam, daun jeruk, dan sereh hingga harum
  2. Masukkan tumisan bumbu ke panci isi kaldu dan iga, tambahkan gula, garam dan royco (saya pakai 4 sdm gula, 1 sdt garam, dan setengah sdt royco). Perbaiki rasa. Setelah mendidih, masukkan labu siam, tunggu agak lunak, baru matikan api
  3. Rawon adalah salah satu makanan yg makin lezat disantap apabila sudah menginap semalaman. Bumbunya makin meresap ke daging. Jadi setelah mendidih, saya biarkan dulu semalam, esoknya saat dipanasin lagi, baru saya masukkan labu siamnya, agar nggak terlalu lembek saat dimakan
  4. Sajikan dengan taburan bawang goreng, taoge pendek, dan cacahan daun bawang. Jangan lupa sambal terasi serta telur asin. Lebih nikmat lagi pakai kerupuk udang


Resep mimi juna

0 Response to "Resep membuat Olahan Rawon Iga Plus Labu Siam sedapppp mantapppp"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel