Resep Udang Masak Mirah,, Coba dech resep ini...murmer n Yummyyy...ga kalah kok rasanya

Seluruh keluargaku suka banget masakan ini...Mirah itu bahasa madura, artinya Merah...karena memang kami keluarga dari Madura lebih tepatnya Sumenep..hehe Asal resep ini dari mertuaku...dan katanya ini masakan bumbu madura.... Coba dech resep ini...murmer n Yummyyy...ga kalah kok rasanya.... Pas untuk buka puasa.... MET MENCOBA




Bahan-bahan:

250 gr. Udang yg sedang besarnya
4 buah lombok besar
5 buah lombok kecil 《 sesuai selera yaahhh 》
1 buah tomat sedang besarnya
5 siung Bawang putih
1 siung Bawang merah
1 biji kemiri
Sedikit asam matang 《 kira2 dua jumput 》
Sedikit Jahe 《 sepucuk jari 》
Sedikit Kunyit 《 sepucuk jari 》
sesuai selera Garam
1 sendok makan Gula pasir
Minyak Goreng  




Langkah dan Cara membuat:


Kupas kulit udang dan buang kepalanya.


Haluskan bawang putih, bawang merah, lombok kecil, lombok besar, tomat, jahe, kunyit dan kemiri.

Siapkan wajan masukkan udang beserta bumbu halus, ditambah gula pasir dan asam matang, tambahkan air sampai sedikit tenggelam, kemudian tambahkan 2 sendok makan minyak goreng.

Masak adonan 3 tersebut sampai agak kering airnya...kemudian tambahkan 3 sendok makan minyak goreng, goreng sampai air benar2 kesat beraroma harum serta jangan lupa beri garam secukupnya...dan matikan kompor.

Taraaaammm....Udang Masak Mirah siap dihidangkan dan disantap untuk menu buka puasamuuu...





Resep Hennie PoerOneto

0 Response to "Resep Udang Masak Mirah,, Coba dech resep ini...murmer n Yummyyy...ga kalah kok rasanya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel