Resep Semur Telur Mata Sapi,,Variasi menu telur ayam yang patut dicoba

Bosan dengan olahan telur yang itu-itu saja yuk dicoba resep Semur Telur Mata Sapi selain mudah cara membuatnya rasanya juga pasti enak bun maknyusssss deh kreasikan saja bun dengan bahan-bahan yang ada...

Variasi menu telur ayam yang patut dicoba,,Selamat mencoba ya.


Bahan-bahan:

6 butir Telur ayam
secukupnya Minyak goreng
4 siung Bawang merah (diiris)
3 lbr Daun salam
secukupnya Garam
1/2 sdt Penyedap rasa
secukupnya Kecap manis
600 ml Air
Bumbu halus:
4 siung Bawang putih
1 sdt Merica bubuk
1/2 bh Biji pala
1 bh Jahe
6 bh Kemiri  



Langkah dan Cara membuat:

Panaskan minyak goreng, masak semua telur menjadi telur mata sapi. Lalu tiriskan

Panaskan minyak goreng kembali lalu tumis bawang merah hingga harum

Masukkan bumbu halus dan daun salam, kecilkan api, masak hingga bumbu matang

Tambahkan air, lalu tunggu hingga mendidih

Tambahkan kecap manis, garam, dan penyedap rasa. Aduk rata, koreksi rasa

Masukkan telur mata sapi, diamkan sebentar, biarkan bumbu meresap beberapa saat





Resep Si Darling

0 Response to "Resep Semur Telur Mata Sapi,,Variasi menu telur ayam yang patut dicoba"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel