Resep membuat Churros Cemilan mudah dan enak,,Bahannya simple dan bikinnya gak ribet

Lagi liburan, dirumah, ujan, gak ada makanan huuft. Mau jajan keluar males, mau order sayang uangnya (belum gajian). Buka2 lemari, nemu bahan seadanya dan berhubung semalem abis buka2 google nemu resep churros .. Jadilaaah bikin churroooosss. Bahannya simple dan bikinnya gak ribet

Resep Cemilan mudah dan enak,,Yuk dicoba bun resepnya Selamat mencoba. 



Bahan-bahan:

150 gr tepung terigu
2 sdm margarin
1/4 sdt garam
1 sdt gula (sesuai selera)
1 butir telur
250 ml air
1/2 bungkus vanili bubuk (jika suka)



Langkah dan Cara membuat:

Campurkan air, margarin, garam, gula, vanili. Aduk hingga rata dan masak hingga mendidih

Campurkan terigu dan aduk hingga tercampur rata. Lalu dinginkan

Kalo sudah dingin, tambahkan telur dan aduk hingga rata. Adonan yg sudah jadi, bisa dimasukan ke piping bag (lupa difoto)

Masak pada api sedang, jangan terlalu panas karna nanti adonan dalamnya gak matang. Bentuk sesuai selera. Tips : kalo mau bentuk memanjang yg bagus, adonanny harus terendam di minyak dan jangan nempel di penggorengannya. Kalo panjangnya udah cukup bisa langsung digunting.

Taraaaaaaa sudah jadiiiii.. Saya bikin yg original sama rasa strawberry (bukan gosong yaa hehehe) Makannya bisa ditaburin gula + kopi/ bubuk kayu manis, atau dicolek selai coklat juga enak 





Resep Mega

0 Response to "Resep membuat Churros Cemilan mudah dan enak,,Bahannya simple dan bikinnya gak ribet "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel